Lagu Nasionalis Despacito Oleh Prajurit TNI

Dunia musik indonesia kembali dihebohkan dengan aransemen music despacito baru setelah viralnya lagu despasico yang diaransemen ulang dan dirubah keseluruhan katanya menjadi versi bahasa jawa dengan judul "Dek Lastri" kini musik indonesia kembali viral lagu despacito yang dinyanyikan oleh salah satu prajurit TNIdan dianransemen ulang, dan versi ini merupakan versi despacito nasionalis yang mengajak kita untuk teleransi dan mengajak semua rakyat indonesia untuk tidak saling menghina antarumat beragama.

Despacito adalah lagu yang diviralkan oleh Luis Fonsi dan repper Daddy Yankee, yang juga menjadi viral di dunia setelah diaransemen ulang dan dinyanyikan oleh Luis Fonsi yang berduet dengan Justin Beiber, ditangan prajurit TNI lagu despacito ini di rubah menjadi bahasa indonesia serta membahas tentang sumpah pemuda dan mengingatkan kepada seluruh rakyat bahwa indonesia adalah terdiri dari berbagai macam suku, ras, dan agama namun kita harus tetap sama untuk keutuhan NKRI. Menjelang bulan bersejarah negara Indonesia, bulan agustus merukapan bulan dimana sejarah Indonesia terbentuk menjadi sebuah negara yang diakui dunia, semua ini hasil perjuangan para pahlawan kemerdekaan tempo dulu, melalui lagu ini prajurit TNI mengajak kita untuk selalu berjuang dan terus menjaga keberagaman yang ada di Indonesia.

Video tersebut diunggah oleh Puspen TNI serta dibagikan oleh akun twitter pusat penerangan TNI yang sudah terverifikasi dengan judul lagu "Jeritan Hati TNI" Berikut lirik lagu yang dapat Anda simak, semoga bermanfaat serta membuat kita ingat akan Toleransi untuk keutuhan Indonesia, semangat 45 terus tertanam di jiwa raga rakyat indonesia.


Jeritan Hati TNI

Hei
para pemuda pemudi Indonesia
marilah kita saling menjaga
janganlah kita saling menghina
sesama umat beragama

Dulu
tekad pemuda pemudi Indonesia
untuk mewujudkan sumpah pemuda
agar tercipta hidup damai sentosa

Uyeah
berbangsa satu bangsa Indonesia
bertanah air satu Indonesia
berbahasa satu bahasa Indonesia

Indonesia
itulah nama negara kita
negara yang selalu kita bangga
yang selalu penuh dengan cinta

Indonesia
berbagai macam suku dan agama
kita berbeda tapi tetap sama
karena kita bhinneka tunggal ika

mari marilah kita saling menjaga
antarumat beragama
karena kita bersaudara

jangan janganlah kita saling menghina
sesama anak bangsa
karena kita Indonesia

Indonesia....
(imk/fjp)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Lagu Nasionalis Despacito Oleh Prajurit TNI"

Post a Comment